TajukJurnalis.id, PALU – Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato yang di pimpin langsung oleh Wakil Bupati Pohuwato Iwan Adam, melakukan kunjungan resmi ke Universitas Tadulako (Untad), kamis (10/04/2025).
Kegiatan tersebut membahas tindak lanjut kerja sama yang telah terjalin sejak tahun 2017, terkait penyelesaian studi mahasiswa asal Pohuwato di Fakultas Kedokteran Untad.
Kunjungan yang berlangsung di Gedung Rektorat Sementara, lantai dua Universitas Tadulako, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu.
Wakil Bupati Pohuwato, Iwan S. Adam. Turut di dampingi, Plh. Sekda Mahyudin Ahmad, Staf Ahli Rustam Meleng, Kadis Porapar Rusmiyati Pakaya, Kadis Kesehatan Vidi Mustapa, Plt. Kadis Perhubungan Herdi Poha, Kabid Penelitian dan Pengembangan Bappeda Risanawati Ali, serta sejumlah kepala bagian dan sekretaris dinas, kepala bidang lainnya di lingkungan Pemda Pohuwato. Dalam sambutannya, Wakil Bupati Iwan S. Adam menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada pihak Universitas Tadulako, khususnya Fakultas Kedokteran, atas perhatian dan dukungan yang telah diberikan kepada mahasiswa asal Pohuwato selama ini.
“Kami hadir untuk membangun sinergi dan mengevaluasi perkembangan studi mahasiswa Pohuwato di Fakultas Kedokteran Untad, Kami memahami bahwa pihak Fakultas lebih mengetahui kondisi akademik, pembiayaan, hingga tantangan yang dihadapi oleh mahasiswa kami,”ujar Iwan.
Ia juga menegaskan, bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari program strategis daerah, yakni, menjadikan Satu Kecamatan Satu Dokter yang telah dimulai sejak 2017.
Hingga saat ini kata Iwan Adam, tiga mahasiswa asal Pohuwato telah menyelesaikan pendidikan kedokteran dan sedang menjalani program internship, sementara sekitar 12 mahasiswa lainnya masih aktif berkuliah.
“Ke depan, kami berharap tidak ada mahasiswa yang mengalami Drop Out akibat tidak terpenuhinya persyaratan, Oleh karena itu, kami memohon dukungan dan solusi terbaik dari pihak Fakultas Kedokteran agar anak-anak kami dapat menyelesaikan studinya tepat waktu,”jelasnya.
Wabup Iwan Adam beraharap, ini menjadi langkah awal bagi penguatan kerja sama di bidang lain selain kedokteran, seiring dengan membaiknya kondisi ekonomi daerah dan meningkatnya kebutuhan tenaga profesional di berbagai sektor yang ada didaerah.
Sementara itu di tempat yang sama, Rektor Universitas Tadulako, Prof. Amar, menyambut baik kunjungan dan komitmen Pemda Pohuwato.
Ia menerangkan, pentingnya kerja sama yang berkelanjutan antara institusi pendidikan dan pemerintah daerah dalam mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di daerah.
Sebagai bentuk komitmen bersama, pertemuan tersebut ditutup dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pemda Pohuwato dan Universitas Tadulako yang diwakili oleh Dinas Pemuda Olahraga dan Parawisata.